Polsek Tambelang Gelar Patroli Mobile Antisipasi Tawuran dan Kejahatan Jalanan di Jam Bubaran Sekolah
Demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas), Polsek Tambelang Polres Metro Bekasi melaksanakan patroli preventif untuk mengantisipasi tawuran pelajar dan kejahatan jalanan di jam bubaran sekolah di Wilayah Hukum Polsek Tambelang, dengan menyasar titik-titik rawan di wilayah hukum Polsek Tambelang, kegiatan patroli ini berlangsung pada Jumat, (25/10/2024)
Patroli dipimpin oleh AIPTU H. Toni S dan BRIPKA Agus Purwanto dari Piket Fungsi Samapta Polsek Tambelang. Lokasi yang menjadi fokus pengawasan antara lain area parkiran di Kampung Sasak Serong, Desa Sukarapi, serta terminal di Kampung Tambelang. Kedua titik tersebut merupakan tempat berkumpulnya pelajar sepulang sekolah dan berpotensi menjadi lokasi rawan tawuran.
Dalam kegiatan ini, personil Polsek Tambelang memantau langsung aktivitas pelajar yang berkumpul untuk memastikan situasi tetap kondusif.
“Patroli ini bertujuan untuk mengantisipasi aksi tawuran dan kejahatan jalanan lainnya. Kami ingin memastikan keamanan pelajar sepulang sekolah, sehingga mereka bisa pulang dengan aman dan nyaman,” ujar AIPTU H. Toni.
Selain mengawasi bubaran anak sekolah, petugas juga melakukan pemantauan di tempat-tempat yang rawan aksi kejahatan 3C (curat, curas, dan curanmor) untuk mencegah aksi kriminalitas di wilayah hukum Polsek Tambelang. Situasi di lokasi dilaporkan dalam kondisi aman dan terkendali selama patroli berlangsung.
Dengan adanya patroli rutin ini, diharapkan masyarakat, khususnya para pelajar, merasa aman dan dapat beraktivitas tanpa gangguan. Polsek Tambelang akan terus berkomitmen dalam menjaga ketertiban dan keamanan wilayah, serta mendorong peran aktif masyarakat dalam menjaga situasi tetap kondusif.
0 Komentar