Berikan Edukasi Kenakalan Remaja, Kapolsek Tambelang: Lingkungan Akan Membentuk Siapa Dirimu!
Kapolsek Tambelang, AKP Yugo Pamudi, S.H., M.H., bersama
dengan Kanit Binmas Polsek Tambelang, Iptu Abdul Hanan, dan tiga personel
kepolisian lainnya, melaksanakan kegiatan Police Goes to School di SMK Islam
Darurohman yang berlokasi di Kampung Bulak Temu, Desa Sukabudi, Kecamatan
Sukawangi, Kabupaten Bekasi. Kegiatan ini berlangsung pada hari Jumat, 30
Agustus 2024, dimulai pukul 09.00 WIB hingga selesai.
Kegiatan yang digelar di aula sekolah tersebut dihadiri oleh
Kepala Sekolah SMK Islam Darurohman, M. Yadih, S.Pdi., M.M., serta para siswa
dan guru. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk memberikan penyuluhan
kepada para pelajar terkait isu-isu krusial yang sering dihadapi oleh remaja
saat ini, yaitu kenakalan remaja, bahaya narkotika, dan pergaulan bebas.
Dalam penyuluhan ini, AKP Yugo Pamudi menekankan pentingnya
kesadaran dan kewaspadaan di kalangan remaja terhadap bahaya yang mengintai
jika mereka terjerumus ke dalam pergaulan yang salah. Ia juga memberikan
pemahaman mendalam tentang dampak negatif dari penyalahgunaan narkotika, yang
tidak hanya merugikan diri sendiri, tetapi juga keluarga dan lingkungan sekitar,
dirinya juga menjelaskan bahwa lingkungan pertemanan bisa menentukan nasib masa
depan
“Lingkungan akan membentuk siapa dirimu! Pilihlah lingkungan
yang positif, yang dapat mendorongmu untuk menjadi pribadi yang lebih baik.” Ujar
AKP Yugo
Iptu Abdul Hanan turut menyampaikan materi tentang pergaulan
bebas dan risiko yang ditimbulkan, termasuk kesehatan fisik dan mental. Ia
mengajak para siswa untuk selalu menjaga perilaku dan memilih pergaulan yang
positif, serta aktif dalam kegiatan-kegiatan yang bermanfaat.
Kegiatan ini mendapat respon positif dari para siswa dan
pihak sekolah, yang menyambut baik upaya Polsek Tambelang dalam memberikan
edukasi dan perlindungan kepada generasi muda. Kepala Sekolah SMK Islam
Darurohman, M. Yadih, menyampaikan apresiasinya atas kepedulian Polsek
Tambelang terhadap masa depan para siswa dan berharap kegiatan semacam ini
dapat terus dilakukan secara berkala.
Dengan adanya kegiatan Police Goes to School ini, diharapkan
para pelajar semakin sadar akan pentingnya menjauhi kenakalan remaja,
narkotika, dan pergaulan bebas, serta menjadi generasi yang lebih baik dan
berkontribusi positif bagi masyarakat.
Berikan Edukasi Kenakalan Remaja, Kapolsek Tambelang: Lingkungan
Akan Membentuk Siapa Dirimu!
Kapolsek Tambelang, AKP Yugo Pamudi, S.H., M.H., bersama
dengan Kanit Binmas Polsek Tambelang, Iptu Abdul Hanan, dan tiga personel
kepolisian lainnya, melaksanakan kegiatan Police Goes to School di SMK Islam
Darurohman yang berlokasi di Kampung Bulak Temu, Desa Sukabudi, Kecamatan
Sukawangi, Kabupaten Bekasi. Kegiatan ini berlangsung pada hari Jumat, 30
Agustus 2024, dimulai pukul 09.00 WIB hingga selesai.
Kegiatan yang digelar di aula sekolah tersebut dihadiri oleh
Kepala Sekolah SMK Islam Darurohman, M. Yadih, S.Pdi., M.M., serta para siswa
dan guru. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk memberikan penyuluhan
kepada para pelajar terkait isu-isu krusial yang sering dihadapi oleh remaja
saat ini, yaitu kenakalan remaja, bahaya narkotika, dan pergaulan bebas.
Dalam penyuluhan ini, AKP Yugo Pamudi menekankan pentingnya
kesadaran dan kewaspadaan di kalangan remaja terhadap bahaya yang mengintai
jika mereka terjerumus ke dalam pergaulan yang salah. Ia juga memberikan
pemahaman mendalam tentang dampak negatif dari penyalahgunaan narkotika, yang
tidak hanya merugikan diri sendiri, tetapi juga keluarga dan lingkungan sekitar,
dirinya juga menjelaskan bahwa lingkungan pertemanan bisa menentukan nasib masa
depan
“Lingkungan akan membentuk siapa dirimu! Pilihlah lingkungan
yang positif, yang dapat mendorongmu untuk menjadi pribadi yang lebih baik.” Ujar
AKP Yugo
Iptu Abdul Hanan turut menyampaikan materi tentang pergaulan
bebas dan risiko yang ditimbulkan, termasuk kesehatan fisik dan mental. Ia
mengajak para siswa untuk selalu menjaga perilaku dan memilih pergaulan yang
positif, serta aktif dalam kegiatan-kegiatan yang bermanfaat.
Kegiatan ini mendapat respon positif dari para siswa dan
pihak sekolah, yang menyambut baik upaya Polsek Tambelang dalam memberikan
edukasi dan perlindungan kepada generasi muda. Kepala Sekolah SMK Islam
Darurohman, M. Yadih, menyampaikan apresiasinya atas kepedulian Polsek
Tambelang terhadap masa depan para siswa dan berharap kegiatan semacam ini
dapat terus dilakukan secara berkala.
Dengan adanya kegiatan Police Goes to School ini, diharapkan
para pelajar semakin sadar akan pentingnya menjauhi kenakalan remaja,
narkotika, dan pergaulan bebas, serta menjadi generasi yang lebih baik dan
berkontribusi positif bagi masyarakat.
0 Komentar