Perkuat Kewilayahan, Polsek Setu Gelar Patroli OKJ Antisipasi 3C


Kapolsek Setu, AKP Ani Widiyanti, S.H., memimpin langsung pelaksanaan Operasi Kejahatan Jalanan (OKJ) dengan melibatkan personil gabungan untuk memperkuat keamanan wilayah dari tindak kejahatan pada Kamis (21/07/2024) dini hari.

 

Operasi dilakukan bersama rekan TNI, Satpol PP dan Pokdarkamtibmas yang menyasar tindak pidana 3C (pencurian dengan pemberatan, pencurian dengan kekerasan, dan pencurian kendaraan bermotor) serta gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (guantibmas) lainnya. Tindakan yang dilakukan dalam operasi ini meliputi pemeriksaan dan penggeledahan badan serta kendaraan para pengguna jalan.

 

Kapolsek Setu, AKP Ani Widayati, S.H., menyampaikan bahwa operasi ini merupakan upaya kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Setu.

"Kami akan terus melakukan operasi semacam ini untuk memastikan keamanan masyarakat. Terima kasih atas dukungan semua pihak yang terlibat," ujar AKP Ani Widayati.

 

Operasi ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat yang merasa lebih aman dengan kehadiran dan tindakan tegas dari pihak kepolisian. Polsek Setu berkomitmen untuk terus melakukan operasi serupa guna menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

0 Komentar