Kapolsek Cikarang Timur Laksanakan Giat "Police Goes to School" di Madrasah Tsanawiyah Darunnida
Kabupaten Bekasi – Kapolsek Cikarang Timur, AKP M. Trisno, bersama personel Polsek Cikarang Timur melaksanakan kegiatan "Police Goes to School" di Madrasah Tsanawiyah Darunnida, Jl. Raya Citarik Rt. 08/03 Desa Karangsari, Kecamatan Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi. Kamis (11/07/2024).
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pembinaan dan penyuluhan tentang bahaya kenakalan remaja dan penyalahgunaan narkoba bagi generasi penerus bangsa. Acara ini diikuti oleh 70 peserta yang terdiri dari siswa-siswi madrasah tersebut.
Dalam pemaparannya, AKP M. Trisno menyampaikan pentingnya pemahaman mengenai bahaya kenakalan remaja dan penyalahgunaan narkoba.
"Adik-adik agar memahami benar materi yang kami sampaikan. Harapan kami adalah adik-adik tidak terjerat dalam pidana. Bullying, yaitu penindasan, dapat terjadi secara verbal, fisik, maupun sosial baik di dunia nyata maupun dunia maya. Tawuran adalah aksi kekerasan fisik antar kelompok, sementara narkotika adalah zat atau obat yang menimbulkan efek penurunan kesadaran, halusinasi, serta daya rangsang," ujar AKP Trisno.
Kapolsek Cikarang Timur menekankan bahwa bullying dapat berdampak negatif pada kesehatan mental dan fisik korban, serta menimbulkan konsekuensi hukum bagi pelaku. Ia juga menjelaskan bahwa tawuran antar kelompok tidak hanya membahayakan para pelakunya, tetapi juga masyarakat sekitar. Selain itu, penyalahgunaan narkoba dapat merusak masa depan generasi muda dan menjerat mereka dalam berbagai masalah hukum dan kesehatan.
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran para siswa-siswi akan bahaya kenakalan remaja dan narkoba, serta memotivasi mereka untuk menjauhi perilaku negatif tersebut.
"Kami ingin adik-adik tumbuh menjadi generasi yang sehat, cerdas, dan berakhlak mulia," tambah AKP Trisno.
“Dengan adanya kegiatan Police Goes to School ini, diharapkan para siswa-siswi Madrasah Tsanawiyah Darunnida dapat lebih memahami risiko yang dapat merusak masa depan mereka dan dapat menjadi agen perubahan dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif,” Tukasnya.
0 Komentar