Cegah Kenakalan Remaja, Satlantas Polres Metro Bekasi Gelar Sosialisasi di Sekolah

  



Bekasi - Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Metro Bekasi Kompol Argadija Pimpin sosialisasi Kamseltibcar (Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran) berlalu lintas, anti tawuran, dan narkoba di Aula SMK Mitra Industri Cikarang Barat, Bekasi, Rabu (18/5/2022).


Sosialisasi yang digelar Satlantas Polres Metro Bekasi bertujuan meminimalisir kenakalan remaja.


"Kami Gelar Sosialisasi ini guna mencegah para remaja yang identik menunjukan jati dirinya dengan cara-cara yang salah," ungkap Arga.


Ia menuturkan, jaman sekarang banyak kasus remaja yang melakukan aksi tawuran dan mengkonsumsi obat-obatan terlarang.


"Semua itu kami lakukan imbauan kepada siswa di sini agar tidak ikut atau terprovokasi untuk melakukan tawuran apalagi sampai mengkonsumsi obat-obatan terlarang," terang mantan Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya itu.



Sementara itu, Kanit Kamsel Satlantas Polres Metro Bekasi AKP. Aliyani mensosialisasikan dari sudut keamanan dan kelancaran berlalu lintas.


"Saya ingatkan kepada para siswa dan siswi untuk tetap mematuhi pertautan rambu lalu lintas. Keamanan dan keselamatan pengguna jalan paling utama dalam berlalu lintas," ujar Aliyani.