Polsek Babelan Bersama Muspika Laksanakan Giat Yustisi PPKM Level III
Bekasi Urban City - Kapolsek Babelan Kompol Sutrisno pimpin pelaksanaan giat operasi yustisi level tiga di Jalan Raya Babelan, Desa Babelan Kota, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Selasa (01/03/2022).
Penegakkan protokol kesehatan untuk mencegah covid-19 dengan cara memberikan masker gratis untuk masyarakat yang tidak mematuhi prokes.
“Dalam pelaksanaan giat Operasi yustisi PPKM level III ada sebelas orang yang tidak menggunakan masker, “Ujar Sutrisno.
Ia mengatakan, upaya yang dilakukan bersama muspika bertujuan mencegah masyarakat kembali terkena Covid 19.
“Tetap selalu patuhi protokol kesehatan dengan 5M memakai masker,mencuci tangan, menjaga jarak fisik, menjauhi kerumunan, serta mengurangi mobilitas agar terhindar dari penyebaran virus covid-19, “Pungkasnya.